SUBANG, TINTAHIJAU.com - Anggota DPR RI Farah Putri Nahlia gencar melakukan aksi berbagi di tengah mewabahnya viris corona. Aksi bagi-bagi ini dilakukan sejak April lalu hingga awal Mei ini di daerah Pemilihannya di Dapil IX yang meliputi Subang, Majalengka, dan Sumedang.
Hingga saat ini, Farah sudah membagikan sembako kepada ratusan warga di tiga daerah tersebut. Sebanyak 11,5 ton beras, 2,3 ton gula, 288 dus mie instan dan 2,3 ton minyak goreng. "Kami sudah bagikan ke daerah Subang, Majalengka dan Sumedang. Ada yang kami bagikan langsung ada yang lewat relawan," kata Farah
Selain sembako, Farah juga menyalurkan alat pelindung diri atau ADP. Beberapa diantaranya 6000 masker, 150 hazmat suit, 480 botol hand sanitizer, 480 antiseptik, 150 safety googles, delapan box axi glove dan lainnya
BERITA LAINNYA:
Biar Tenang Diam di Rumah, Dedi Mulyadi Jamin Biaya Hidup 200 Pemulung
Hari Ini Tidak Ada Penambahan Pasien Positif Corona di Majalengka, Jumlah PDP Total 34 Orang
Kasus Positif Corona di Jabar Sudah Lampaui Angka 1.000 Pasien
Di Kabupaten Subang, Farah sudha mneyalurian 2000 masker nonmedis, 50 hazmat suit, 160 botol hand sanitizer, 160 antiseptic, 50 safety googles, dan dua box axi glove yang disalurkan ke RSUD Ciereng dan beberapa Puskesmas.
"Mudah-mudahan ini bisa mengurangi dan memutus penyebaran virus corona dan dapar membantu masyarakat dalam rangka memenuhi kebutuhan ekonomi akibat wabah corona," kata Farah
Farah mengajak masyarakat, khususnya di daerah Subang, Majalengka dan Sumedang megiuktu himbauan pemerintah dengan selalu jaga jarak, cuci tangan, mengenakan masker dan diam di rumah. "Semoga virus corona segera diakhiri, sehingga masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti sedia kalaa," pungkasnya
FOLLOW SOCMED:
FB & IG: TINTAHIJAUcom
IG & YT: TINTAHIJAUcom
E-mail: Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.