Teknologi

Pembaruan Awal Windows 11 2026 Bermasalah, Microsoft Rilis Dua Perbaikan Darurat

×

Pembaruan Awal Windows 11 2026 Bermasalah, Microsoft Rilis Dua Perbaikan Darurat

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, TINTAHIJAU.com — Microsoft menghadapi masalah serius pada pembaruan pertama Windows 11 tahun 2026. Setelah muncul laporan gangguan shutdown pada sejumlah perangkat, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat itu merilis pembaruan darurat untuk memperbaiki update Januari 2026. Namun, hanya berselang sepekan, Microsoft kembali mengeluarkan perbaikan di luar jadwal (out-of-band) akibat gangguan baru yang menyebabkan OneDrive dan Dropbox crash.

Pembaruan darurat terbaru ini ditujukan untuk pengguna Windows 11 versi 24H2 dan 25H2 yang mengalami aplikasi penyimpanan awan tidak responsif atau berhenti mendadak. Sementara itu, gangguan shutdown sebelumnya hanya terjadi pada perangkat dengan Windows 11 versi 23H2 edisi Enterprise dan IoT.

Seperti perbaikan darurat pertama, update kedua ini juga dirilis pada akhir pekan. Kondisi tersebut membuat para administrator teknologi informasi (TI) harus bekerja ekstra saat awal pekan, dengan potensi masalah lanjutan yang masih mengintai.

Microsoft juga tengah menyelidiki laporan kegagalan booting yang diduga berkaitan dengan pembaruan keamanan Januari 2026. Dalam pemberitahuan kepada admin TI, disebutkan sejumlah perangkat dengan Windows 11 versi 24H2 dan 25H2 mengalami layar biru dengan kode kesalahan UNMOUNTABLE_BOOT_VOLUME. Perangkat yang terdampak harus dipulihkan secara manual.

Hingga kini, Microsoft belum memastikan penyebab pasti gangguan booting tersebut. Perusahaan mengingatkan bahwa kasus serupa pernah terjadi sebelumnya, di mana pembaruan keamanan awalnya disalahkan, namun belakangan diketahui masalah dipicu oleh firmware SSD dan BIOS motherboard versi lama.

Sumber: TheVerge