SUBANG, TINTAHIJAUcom – Ketua Tim Pemenangan Nasional Pilkada 2024 Adian Napitupulu menegaskan pasangan Reynaldi-Agus Masykur (Religius) harus menang di Pilkada.
Hal ini ditegaskan Adian saat menghadiri Rakercabsus PDIBPerjuangan Subang di Jl. KS Tubun Subang.
“Pilih, perjuangkan dan menangkan. Kita tdak bicara kenal tidak mengenal, tapi kalo sudah keputusan DPP, Perjuangkan dan menangkan,” kata Adian.
Dia menegaskan, semangat ini akan dia tagih pada Hari H Pilkada 27 November mendatang. “Saya mau dengar 27 November di Subang menang,” tegasnya.
Adian tidak main-main soal Pilkada. Bahkan, Adian mengusulkan jika Paslon di Kabupaten Subang harus ada sanksi tegas
“Saya mau ada sanksi, yang kalah di daerahnya, kasih sanksi. Saya g mau kalah, mala ketawa-ketawa, tapi harus disanksi dan dihukum,” tandasnya.
Namun demikian, dia mengingatkan kesungguhan PDIP memenangkan Pasangan Religius itu jangan hanya dilihat pada saat Pilkada.
“Kalo menang, jangan lupakan PDI Perjuangan. Kemenangan harus untukbkebaikan rakyat Kabupaten Subang,” tandasnya
Sekedar informasi, Paslon Reynaldy-Agus Masykur Rosyadi diusung Golkar, PDIP dan PKS di Pilkada Subang. Koalisi tiga partai ini merupakan koalisi besar dengan jumlah 23 kursi di DPRD Subang.





