Ragam

Dorong Ekonomi Mandiri, PT DAHANA Bantu Alat Sablon untuk Difabel di Subang

×

Dorong Ekonomi Mandiri, PT DAHANA Bantu Alat Sablon untuk Difabel di Subang

Sebarkan artikel ini

SUBANG, TINTAHIJAU.COM – PT DAHANA melalui unit Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemberdayaan kelompok rentan.

Pada Rabu (30/7/2025), perusahaan yang bergerak di bidang bahan peledak ini menyalurkan bantuan usaha berupa seperangkat alat sablon kepada Jahidin, seorang penyandang difabel yang mengelola usaha sablon rumahan di Desa Pusakaratu, Kecamatan Pusakanagara, Kabupaten Subang.

Manajer TJSL PT DAHANA, Neni Sumarni, mengatakan bantuan ini diberikan untuk membuka akses kesetaraan sekaligus mendukung keberlanjutan usaha para pelaku UMKM difabel.

“Salah satu fokus program TJSL kami adalah meningkatkan kapasitas masyarakat. Bantuan ini diharapkan dapat memperkuat usaha Pak Jahidin, sekaligus mendorong produktivitas dan keberlanjutan usaha penyandang difabel di sekitar perusahaan,” ujar Neni.

Menurutnya, program ini juga sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs), khususnya TPB nomor 8 tentang Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi.

“Kami percaya pertumbuhan ekonomi harus dirasakan secara merata, termasuk oleh saudara-saudara kita penyandang difabel. Semoga bantuan ini meningkatkan kesejahteraan Pak Jahidin dan keluarganya. Kami juga mohon doa agar DAHANA semakin maju dan mampu memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Jahidin menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan PT DAHANA.

“Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Dengan alat sablon baru, saya bisa meningkatkan kapasitas produksi dan kualitas hasil sablon. Terima kasih kepada PT DAHANA yang peduli kepada kami penyandang disabilitas. Semoga DAHANA semakin sukses dan terus membawa manfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

Bantuan ini menjadi bagian dari rangkaian program TJSL PT DAHANA yang fokus pada pemberdayaan masyarakat, pelestarian lingkungan, serta pembangunan berkelanjutan di wilayah operasional perusahaan.