Majalengka, TINTAHIJAU.COM — Anggota DPR RI Fraksi Nasional Demokrat (NasDem), Ujang Bey, turut memeriahkan kegiatan Senam Indonesia Sehat dan cek kesehatan gratis yang digelar di halaman DPD KNPI Kabupaten Majalengka, Minggu (09/11/2025).
Dalam kegiatan yang diikuti masyarakat dan kader partai tersebut, Ujang Bey menyampaikan rasa bahagianya atas peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai NasDem ke-14.
“Tanggal 11 hari Selasa, NasDem akan merayakan puncak HUT di DPP secara serentak bersama DPD dan DPW di seluruh Indonesia. Bahkan nanti tanggal 25 juga akan ada perayaan ulang tahun Metro TV,” ujar Ujang Bey.
“Kegiatan senam dan pemeriksaan kesehatan ini juga merupakan bagian dari rangkaian HUT NasDem, sesuai arahan DPP agar seluruh kader turun langsung dan lebih dekat dengan masyarakat,” tambahnya.
Politisi asal daerah pemilihan Jawa Barat IX yang meliputi Sumedang, Majalengka, dan Subang itu menjelaskan, kegiatan tersebut menjadi momentum mempererat silaturahmi antara kader NasDem dan masyarakat.
“Hari ini kami melakukan giat olahraga bersama dan layanan kesehatan gratis untuk masyarakat, sebagai bentuk kepedulian sekaligus memperkuat semangat kebersamaan,” ucapnya.
Lebih lanjut, Ujang Bey menyebut bahwa kegiatan seperti ini menjadi langkah strategis untuk membangkitkan kembali kejayaan Partai NasDem di Majalengka, yang sempat kehilangan tiga kursi pada periode sebelumnya.
“Ke depan, NasDem harus bisa kembali merebut kepercayaan masyarakat Majalengka. Ini adalah salah satu cara kami untuk melakukan penetrasi ke bawah dan membumikan kembali semangat NasDem di tengah rakyat,” tegasnya.
Kegiatan berlangsung meriah dengan antusiasme masyarakat yang tinggi, diwarnai suasana penuh semangat dan kebersamaan.




