Kenali Pinjol Ilegal dan Cara Hindari Transfer Rekening Tak Dikenal

SUBANG, TINTAHIJAU.COM – Modus pelaku penipuan online semakin meresahkan. Beberapa waktu terakhir, muncul laporan masyarakat yang mendapatkan transfer dana dari rekening tidak dikenal.

Pasca diusut, hal itu dilakukan perusahaan pinjaman online ilegal yang tak bertanggung jawab. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) meminta masyarakat agar tidak tergiur bila ada dana yang masuk dari rekening yang tak dikenal.

Di samping berpotensi pinjol ilegal, dana yang ditransfer itu dapat jadi modus pencucian uang.

Bila uang itu dipakai, lembaga pinjol ilegal bisa mengakses data pribadi yang bersangkutan dan meneror dengan meminta bunga dan denda yang tinggi. Konsumen akan dirugikan jika hal tersebut terjadi.

Baca Juga:  Viral di Medsos Minum Es Saat Makan Bisa Bikin Ginjal Rusak, Ahli Angkat Bicara

Adapun ciri-ciri pinjol yang perlu dipahami, agar tidak terjerat dalam pinjol ilegal atau masuk dalam penipuan secara online.

  1. Pinjol ilegal tidak terdaftar dan tidak diawasi oleh OJK Pinjol ilegal kerap kali memberikan penawaran lewat SMS
  2. Proses pemberian pinjaman online ilegal biasanya sangat mudah
  3. Bunga pinjaman tidak jelas dan aturan denda tidak dijelaskan di awal Pinjol ilegal tidak memiliki layanan pengaduan.
  4. Pinjol ilegal juga biasanya meminta akses seluruh data pribadi peminjam.
  5. Cara menagih berbasis teror dan intimidasi dengan tidak segan menyebarkan data pribadi.
Baca Juga:  Jadwal SIM Keliling 11 September di Kabupaten Subang

Ekonom dan Direktur Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira menjelaskan, langkah pertama untuk menghadapi pinjaman secara ilegal dengan modul transfer tidak dikenal yaitu memblokir nomor pinjol.

Cara Menghindari Transfer Dana dari Rekening Tak Dikenal

Mengutip, Instagram OJK pada Rabu (2/8/2023), berikut beberapa tahapan dalam menghindari transfer dana dari rekening tidak dikenal atau pinjol ilegal.

Jangan gunakan dana transfer yang tidak dikenal
Segera laporkan ke Bank atau pusat pengaduan OJK
Jangan langsung percaya tidak perlu khawatir, pengembalian uang akan langsung diperantarai oleh bank.

Baca Juga:  13 Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami dengan Cepat

Simpan dokumentasi bukti transfer tidak dikenal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

FOLLOW SOCMED:
FB & IG: TINTAHIJAUcom
IG & YT: TINTAHIJAUcom
E-mail: red.tintahijau@gmail.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

FOLLOW SOCMED:
FB & IG: TINTAHIJAUcom
IG & YT: TINTAHIJAUcom
E-mail: red.tintahijau@gmail.com