Megapolitan

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Kali Ciliwung

×

Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Kali Ciliwung

Sebarkan artikel ini
Penemuan mayat
Foto Ilustrasi

JAKARTA, TINTAHIJAU.com — Jasad seorang pria ditemukan mengambang di aliran Kali Ciliwung, kawasan Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (16/1/2026). Korban diketahui berjenis kelamin laki-laki dan hingga kini belum memiliki identitas.

Kanit Binmas Polsek Jagakarsa Iptu Indra Jaya mengatakan, penemuan mayat tersebut pertama kali dilaporkan warga. Saat ditemukan, posisi jenazah berada di tengah aliran kali.

“(Ditemukan) jenazah laki-laki. Tidak ada identitas,” ujar Indra Jaya dalam keterangannya, Jumat, seperti dilaporkan Jurnalis Kompas TV, Bongga Wangga.

Indra menjelaskan, proses evakuasi jenazah dilakukan secara bersama-sama oleh sejumlah pihak, termasuk petugas pemadam kebakaran, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Babinsa, serta aparat kepolisian.

“Posisi tadi di tengah kali. Evakuasi tadi bahu membahu dibantu oleh Damkar, BPBD, Babinsa, dan pihak kepolisian,” ucapnya.

Setelah berhasil dievakuasi, jenazah korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan, guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Lebih lanjut, Indra mengungkapkan ciri-ciri korban. Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, korban diperkirakan berusia antara 30 hingga 40 tahun. Saat ditemukan, korban mengenakan jaket hitam dan celana pendek.

“(Korban) laki-laki, (usia) antara 30-40 tahun. Kemudian ciri-cirinya laki-laki itu pakai jaket hitam, celana pendek,” ujarnya.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga atau mengenali ciri-ciri korban agar segera menghubungi Polsek Jagakarsa.

“Mungkin nanti kalau ada keluarga yang mencari korban, silakan hubungi Polsek Jagakarsa,” tuturnya.