TINJAU SUBANG- Pertengahan bulan Ramadan, anggota DPR RI Nurhasan Zaidi berbuka puasa di Kabupaten Subang. Saat adzan Maghrib tiba, ia tampak semangat melahap Ayam Bekak yang dibawa konstituennya.
"Saya ingat waktu dulu sunat, dikasih ayam bekak ini," celetuk Nurhasan Zaidi sambil santap ayam yang dibawakan oleh kader PKS.
Ayam bakar satu ekor itu, sepertinya menu favorit Hasan. Jika yang lainnya menyantap dengan nasi, Nurhasan tampak menikmati ayam bakar itu tanpa nasi. "Saya obyekti lah, ini lebih enak dibanding di situ (menyebut kuliner yang menyediakan ayam bakar)," katanya.
Sebelum adzan Maghrib, Nurhasan sempat menyampaikan gagasannya kepada puluhan anggota PUI di gedung PUI, Subang. Banyak hal yang ia sampaikan dalam RDP. Diantaranya pesan optimis.
"Kita mengarahkan kepada masyarakat, apalgi orang Subang itu mayoritas muslim, harus optimis, org beriman itu harus optimis menatap masa depan," katanya.
Komunikasi semacam ini perlu dilakukan, guna tidak ada sumbatan komunikasi antara wakil rakyat dengan rakyatnya. "Kegiatan ini rutin, selain reses, ada kegiatan rutin RDP dengan konstituen. Sebagai wakil rakyat kita dengarkan persoalan rakyat," imbuhnya.
Follow twitter @tintahijaucom l Like Page FB Berita Tintahijau