Beckham Putra Dipanggil ke Timnas Indonesia Gantikan Septian Bagaskara

Beckham Putra | TribunJateng

BALI, TINTAHIJAU.com — Penyerang muda Persib Bandung, Beckham Putra, resmi dipanggil untuk memperkuat Tim Nasional Indonesia dalam pemusatan latihan yang digelar sebagai persiapan menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pemanggilan ini dilakukan sebagai pengganti Septian Bagaskara yang harus absen akibat cedera.

“Septian Bagaskara tidak bisa ikut karena cedera, jadi saya memanggil pemain dari tim juara Persib Bandung. Namanya adalah Beckham Putra,” ujar pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, dalam keterangan resminya, Senin (26/5/2025).

Kluivert, yang merupakan legenda sepak bola dunia dengan karier gemilang di Ajax Amsterdam dan Barcelona, menyambut positif kehadiran Beckham. Ia menyebut pemain berusia 23 tahun itu layak mendapatkan kesempatan tampil di level tertinggi bersama Timnas Indonesia.

“Posisi yang dia mainkan sangat krusial, dan dia bisa bermain sangat baik di antara lini. Dia menunjukkan bahwa dia mampu melakukan hal-hal luar biasa dan saya rasa dia pantas mendapatkan kesempatan untuk membuktikan diri di level tertinggi,” lanjut Kluivert.

Beckham memang tampil impresif sepanjang musim 2024–2025 bersama Persib Bandung. Gelandang serang itu tercatat tampil dalam 29 pertandingan dan mencetak enam gol. Kontribusinya yang signifikan turut membantu Persib meraih gelar juara Liga 1 musim ini.

Ini menjadi kali pertama Beckham mendapat panggilan ke Timnas senior. Sebelumnya, ia telah memperkuat Timnas Indonesia di level U-19 dan U-23, termasuk saat membawa pulang medali emas pada ajang SEA Games 2023.

Pemusatan latihan Timnas Indonesia kali ini digelar di Bali sebagai bagian dari persiapan menghadapi dua laga penting di fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Garuda akan menjamu Tiongkok di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (5/6/2025), sebelum melawat ke Jepang untuk menghadapi tuan rumah di Stadion Suita City Football pada Selasa (10/6/2025).

Kehadiran Beckham Putra diharapkan dapat menambah daya gedor Timnas Indonesia dan menjadi energi baru dalam perjuangan menuju pentas dunia.