SUBANG, TINTAHIJAU.COM – Persikas Subang sementara unggul 2-0 di babak pertama pertandingan Grup D melawan Persibangga Purbalingga.
Skuad Singa Subang berhasil mencetak gol pertama setelah Ega Nugraha mampu memanfaatkan kemelut yang terjadi di mulut gawang Persibangga.
Sedangkan gol kedua Persikas kembali dicetak oleh pemain yang pernah menjadi top skor Liga 3 Seri 1 Jawa Barat bernomor 11 Ega Nugraha.
Sejak menit pertama, pertandingan antara Persikas dan Persibangga ini berjalan dengan intensitas tinggi terlihat dari saling jual beli serangan.
Beberapa kali tendangan dari kedua tim sangat mengancam masing-masing penjaga gawang.
Sebagai informasi, pemain Persibangga mengantongi satu kartu kuning setelah pemain Persikas Subang bernomor punggung 6 Willi Sugian dilanggar keras.





