BANDUNG, TINTAHIJAU.com – Atlet sepeda putri asal Kabupaten Pangandaran, Callista Aurelia Orlin, berhasil mengharumkan nama Jawa Barat dengan menyabet medali emas pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVII Jakarta 2025. Siswi SMPN 1 Pangandaran itu menjadi yang terbaik di nomor MTB-XCC (Mountain Bike Cross-Country Short Circuit) Putri, sekaligus meraih medali perunggu di nomor MTB-XCO (Cross-Country Olympic) Putri.
Prestasi gemilang ini disambut penuh kebanggaan oleh Sekretaris Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Pangandaran, Kusmawati Yazid. Menurutnya, dua medali yang diraih Callista adalah buah dari latihan keras dan persiapan panjang.
“Meraih dua medali dari dua kategori dalam satu ajang bergengsi ini merupakan prestasi luar biasa. Satu medali emas MTB-XCC dan satu medali perunggu MTB-XCO,” ujar Kusmawati melalui pesan WhatsApp, Sabtu (8/11/2025) malam.
Ia menuturkan, Callista menjalani latihan intensif selama sebulan penuh menjelang kompetisi, sementara persiapan makro sudah dilakukan sejak satu tahun sebelumnya, setelah mengikuti Kejuaraan Nasional. Latihan terpusat dilakukan di medan menantang kawasan Jalan Raya Banjar–Pangandaran, yang dikenal memiliki rute berkelok dan menanjak.
“Latihan di jalur itu sangat membantu mengasah ketahanan fisik dan kemampuan teknisnya,” tambah Kusmawati.
Perjalanan Callista menuju puncak kemenangan tidak selalu mulus. Pada lomba perdana nomor MTB Relay (XCR/estafet), timnya sempat mengalami insiden jatuh. Namun, ia bangkit dan memperbaiki capaian di hari kedua dengan medali perunggu di nomor MTB-XCO.
Puncaknya terjadi pada Sabtu (8/11/2025), saat Callista tampil dominan dan berhasil finis di urutan pertama pada nomor MTB-XCC.
Menurut Kusmawati, keberhasilan itu tidak lepas dari strategi matang yang diterapkan pelatih Tusli Supriyadi. “Sejak start dia langsung melakukan serangan dan terus memimpin hingga lap ke-6. Komunikasi dengan pelatih berjalan baik selama lomba,” ujarnya.
Selain unggul secara fisik, Callista juga dinilai sangat menguasai karakter lintasan yang berlumpur dan teknikal. “Ia mampu melintasi setiap bagian lintasan dengan baik. Alhamdulillah, dia berhasil membuktikan bahwa dirinya layak menjadi yang terbaik,” tutup Kusmawati.
Keberhasilan Callista menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Pangandaran dan Jawa Barat, sekaligus menjadi bukti bahwa atlet muda daerah mampu bersaing di tingkat nasional melalui kerja keras dan dedikasi tinggi.