Olahraga

Thom Haye Minta Suporter Tetap Dukung Timnas di Tengah Pencarian Pelatih Baru

×

Thom Haye Minta Suporter Tetap Dukung Timnas di Tengah Pencarian Pelatih Baru

Sebarkan artikel ini

BANDUNG, TINTAHIJAU.com — Gelandang Persib Bandung yang juga langganan Timnas Indonesia, Thom Haye, mengimbau para suporter agar tetap memberikan dukungan penuh kepada Skuad Merah Putih di tengah ketidakpastian terkait pelatih baru. Menurutnya, dukungan publik sangat penting bagi perjalanan tim nasional, terutama menjelang agenda pertandingan pada jeda internasional FIFA.

Pernyataan Haye disampaikan menanggapi proses pencarian pelatih kepala Timnas Indonesia yang hingga kini belum membuahkan keputusan usai pemecatan Patrick Kluivert pada 16 Oktober 2025. “Seperti yang kalian tahu, saya membaca banyak rumor. Bagi kami, tinggal menunggu pengumuman resmi soal pelatih baru,” ujar Haye, dikutip dari Antara, Minggu (7/12/2025).

Haye menyebut bahwa sebagai pemain, ia fokus mengikuti keputusan resmi federasi. Rumor-rumor yang beredar soal calon pelatih tak bisa ia tanggapi lebih jauh. “Saya tidak bisa berbuat banyak soal rumor. Kita hanya perlu menunggu pernyataan resmi terlebih dahulu, lalu kita mulai dari situ,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, proses perekrutan pelatih baru terus berjalan. Tiga utusan PSSI—Direktur Teknik Alexander Zwiers bersama dua anggota Komite Eksekutif, Muhammad dan Endri Erawan—baru saja kembali ke Jakarta usai melakukan wawancara dengan para kandidat pelatih. Nama-nama yang telah diwawancarai tersebut selanjutnya akan dibawa ke rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk dibahas lebih lanjut.

Meski belum ada keputusan resmi, sejumlah rumor menyebut dua nama yang santer dipertimbangkan, yakni asisten pelatih Liverpool Giovanni van Bronckhorst serta mantan pelatih Timnas Kanada, John Herdman. Hingga kini PSSI belum memastikan siapa yang akan menahkodai Thom Haye dan rekan-rekan.

Dengan kondisi tersebut, Haye kembali menegaskan pentingnya dukungan suporter terhadap tim nasional, apapun keputusan akhir federasi. “Yang paling penting, dukungan untuk tim ini terus mengalir,” ujarnya.