Ragam  

Bangun Militansi dan Soliditas, PKS Subang Tingkatkan Kapasitas Pengurus

SUBANG, TINTAHIJAU.COM – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Subang menggelar Upgrading Pengurus DPD dan Ketua DPC pada Minggu (21/9/2025).

Acara yang dipusatkan di Gedung BRIN Kabupaten Subang ini berlangsung sejak pagi hingga siang hari, dengan mengusung tema “Kokohkan Struktur, Majukan Subang untuk Indonesia.”

Kegiatan ini diikuti jajaran pengurus DPD serta para ketua DPC PKS se-Kabupaten Subang. Hadir pula dua narasumber utama, yakni Kepala BP4D Kabupaten Subang, Iwan Syahrul Anwar, S.STP., serta Sekretaris Bidang Relawan dan Saksi Nasional PKS, Dr. Indra Kusumah, S.Psi., M.Psi.

Ketua DPD PKS Kabupaten Subang, H. Bambang Tri Hardiono, SP, menyampaikan bahwa upgrading ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kapasitas serta wawasan pengurus. Menurutnya, PKS di Subang ingin tampil bukan hanya sebagai partai politik yang menjalankan fungsi formal, tetapi juga sebagai bagian dari solusi yang dekat dengan masyarakat.

“Alhamdulillah, kegiatan ini menjadi langkah strategis agar PKS di Subang semakin siap hadir bukan hanya sebagai partai politik, tetapi juga sebagai bagian dari solusi dan penggerak kebaikan bagi masyarakat. Dengan ilmu, wawasan, dan kebersamaan, insyaAllah PKS Subang siap berkontribusi nyata untuk kemajuan daerah dan Indonesia,” ujar Bambang.

Bambang menambahkan, upgrading ini dirancang untuk meningkatkan kapasitas kader, memperluas wawasan tentang pembangunan daerah, memahami tantangan serta peluang Subang, sekaligus memperkuat semangat juang dalam mengemban amanah organisasi.

Dalam sesi materinya, Kepala BP4D Kabupaten Subang, Iwan Syahrul Anwar, menekankan pentingnya pemahaman komprehensif pengurus partai terhadap pembangunan daerah. Ia menyebut, Subang memiliki potensi besar di sektor pertanian, pariwisata, hingga industri. Namun, di sisi lain, ada tantangan besar yang harus dihadapi bersama.

“Subang memiliki kekayaan potensi yang luar biasa, tetapi juga tantangan yang tidak ringan. Kolaborasi yang efektif antara pemerintah, masyarakat, dan partai politik menjadi kunci menghadirkan solusi nyata bagi pembangunan Subang,” tegas Iwan.

Ia menekankan, peran partai politik seperti PKS sangat strategis dalam menyuarakan aspirasi masyarakat sekaligus membantu mencarikan jalan keluar atas persoalan daerah.

Sementara itu, Sekretaris Bidang Relawan dan Saksi Nasional PKS, Dr. Indra Kusumah, menyoroti pentingnya modal dasar kader PKS dalam menjalankan organisasi. Ia menyebut ada tiga modal utama yang harus dijaga, yaitu kerjasama, militansi, dan struktur organisasi yang solid.

“Kerjasama bukan sekadar sama-sama kerja, tapi bagaimana kita bisa saling bersinergi, saling melengkapi, dan saling menguatkan,” ujar Indra.

Menurutnya, militansi kader juga menjadi faktor penting agar PKS bisa terus bergerak konsisten di tengah berbagai tantangan politik. Tanpa militansi, kata dia, struktur yang sudah dibangun akan mudah goyah.

Acara upgrading ini turut dihadiri Dewan Pembina PKS Subang yang juga Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Dr. H. Encep Sugiana, M.HKes, serta jajaran Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Subang. Kehadiran mereka memberikan dorongan moral sekaligus menambah semangat peserta untuk lebih konsisten memperkuat barisan organisasi.

Kehadiran tokoh-tokoh PKS di tingkat daerah dan provinsi ini sekaligus menjadi simbol komitmen PKS dalam membangun struktur yang kokoh, baik di tingkat pusat hingga daerah.

Sebagai bagian dari struktur nasional PKS, DPD PKS Kabupaten Subang menegaskan kembali komitmennya menghadirkan politik bersih, peduli, dan melayani. Melalui konsolidasi organisasi, penguatan kaderisasi, serta program-program pelayanan masyarakat, PKS Subang bertekad konsisten menjadi partai yang kokoh, solutif, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan Kabupaten Subang maupun Indonesia.

Kegiatan upgrading ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kapasitas pengurus, tetapi juga menumbuhkan semangat baru dalam mengemban amanah. Dengan struktur yang semakin solid, PKS Subang optimistis mampu berperan aktif dalam mendorong pembangunan daerah dan menjawab berbagai kebutuhan masyarakat.