SUBANG, TINTAHIJAUcom – Puluhan anak-anak dan para orang tua di Puri Subang Asri beraksi di Hari Kemerdekaan Ke-78 Republik Indonesia.
Mereka adu hebat dan ketangkasan di sejumlah mata lomba dalam rangka HUT Ke-78 Republik Indonesia yang disiapkan oleh panitia.
Beberapa lomba yang disiapkan panitia dibagi dua kategori, yaitu untuk anak-anak dan orang dewasa atau orang tua.
Beberapa lomba untuk anak-anak diantaranya lomba makan kerupuk, estafet hulahop, tepuk air, masukkan paku ke dalam botol, sepeda hias, joget balon, estafet air dan kait benda
Sementara untuk orang tua, ada empat mata lomba yaitu estafet tepung, masukan paku ke botol, joget balon dan volly balon sarung.
Lomba ini digelar dari 17 Agustus sampai Hari Minggu tanggal 20 Agustus 2023. “Lomba ini didesain sebagai ekspresi kebahagiaan dari anak-anak sampai orang tua. Karena substansi dari kemerdekaan adalah bebas, seenggaknya bebas untuk bahagia,” kata Ketua RW Puri Subang Asri, Nunu Noeradnan.
Reporter: Alvien Ellubawie
