Ragam

Buka Konektivitas Transportasi, Terminal Subang Akan Layani Trayek BIJB dan KCJB

×

Buka Konektivitas Transportasi, Terminal Subang Akan Layani Trayek BIJB dan KCJB

Sebarkan artikel ini

SUBANG, TINTAHIJAUcom – Terminal Tipe A Subang membuka dan melayani trayek baru ke BIJB Kertajati Majalengka dan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Baik BIJB maupun KCJB sesuai rencana pada Oktober mendatang akan operasional penuh. KCJB rencananya akan mulai operasi secara komersil pada 1 Oktober 2023.

Pengawas Satuan Pelayan Terminal Tipe A Subang, Eti Saeti mengatakan, untuk merespon itu, pihaknya akan membuka dan melayani trayek menuju BIJB dan KCJB.

Eti menegaskan, dibukanya trayek baru itu untuk konektivitas transportasi yang muaranya diharapkan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Subang.

“Kita akan ada trayek baru, yaitu Subang Kertajati dan Subang KCJB. Mudah-mudahan kedepannya akan lebih banyak trayek, untuk meningkatkan perekonomian,” kata Eti.

Kepala Dinas Perhubungan Subang, Asep Setia Permana menambahkan, ditargetkan trayek baru itu sudah bisa beroperasi pada akhir 2023 atau awal tahun 2024.

Asep menerangkan, kehadiran trayek baru yang menghubungkan BIJB dan KCJB itu untuk mendorong dan mendukung rencana proyek kawasan strategis pariwisata nasional di daerah Subang Selatan.

“Maka dengan alasan itu, kita jemput bola, jadi kita minta jalur dari Subang ke Kertajati Majalengka atau sebaliknya, atau Kereta Cepat,” kata Asep.