SUBANG, TINTAHIJAUcom – Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Subang menggelar kegiatan Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) Akbar 2023 sebagaik ikhtiar penguatan dan peningkatan ekonomi pelaku UMKM nasabah PNM.
PKU Akbar yang digelar di GOR Gotong Royong, Kelurahan Pasirkareumbi, Kecamatan Subang, Kabupaten Subang, itu mengusung tema “UMKM Subang, ti urang, ku urang, jang urang”.
Dalam kegiatan tahunan ini, PNM Subang mengundang 1000 nasabahnya untuk mendapatkan bimbingan dan pelatihan.
Di acara yang sama, PNM Subang juga menggelar pameran atau bazar yang diikuti oleh puluhan UMKM yang merupakan nasabah dari PNM Mekar.
Peserta pelatihan dalam kegiatan ini mendapat voucher untuk belanja sehingga dagangan pelaku UMKM di bazar dipastikan habis terjual.
Pimpinan Cabang PNM Subang, Jimi Firmansyah mengatakan, PNM tidak hanya memberikan pembiayaan, tapi juga memberikan pelatihan untuk nasabahnya.
“Kita mengumpulkan seluruh nasabah-nasabah yang ada di Kabupaten Subang. PNM tidak hanya memberikan permodalan, tapi kita juga memberikan pendamping dan. Hari ini kita beru pelatihan menjadi agen BRILink, pelatih perijinan, dan pelatihan tentang mengelola keuangan rumah tangga secara baik,” ujar Jimi