Ragam  

Gratis Tiket Masuk D’Castello Subang, Khusus Kamu yang Lahir di Bulan September!

SUBANG, TINTAHIJAU.com – D’Castello Subang gratiskan tiket masuk khusus kamu yang sedang berulang tahun di bulan September.

Hal ini dilakukan dalam rangka Promo “SeptemberDay”. Adapun Syarat dan Ketentuan adalah sebagai berikut:

  • Khusus yang lahir di Bulan September.
  • Membawa identitas diri KTP/KK/SIM dan lain-lain.
  • Promo ini khusus bulan September.

Florawisata D’Castello ini berada di Jalan Palasari Dua-Babakan Gn. Kecamatan Ciater Kab. Subang.

Tempat wisata ini menawarkan keindahan hamparan bunga yang dipadukan dengan bangunan ala Benteng Kremlin Moskow Rusia.

Selain itu. Di sini juga terdapat wahana Bianglala tertinggi yang ada di Kabupaten Subang.