SUBANG, TINTAHIJAU.COM – Berikut ini merupakan bacaan do’a ketika terjadi gempa bumi, yang dilengkapi dengan tulisan arab, latin, artinya.
Gempa bumi termasuk kategori bencana alam yang terjadi di permukaan bumi.
Selain gempa bumi, ada bencana lain seperti gunung meletus, tanah longsor dan tsunami.
Kita diharapkan selalu membaca do’a dan memohon perlindungan serta selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Di bawah ini merupakan do’a ketika gempa bumi terjadi yang dikutip dari NU Online pada Rabu, (03/01/2023).
اللّٰهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ مَا فِيْهَا وَخَيْرَ مَا أَرْسَلْتَ بِهِ وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا فِيْهَا وَشَرِّ مَا أَرْسَلْتَ بِهِ
“Allahumma inni as aluka khairaha wa khaira ma fiha, wa khaira ma arsalta bihi, wa a’udzubika min syarriha, wa syarri ma fiha wa syarri ma arsalta bihi.”
Artinya : “Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kehadirat-Mu kebaikan atas apa yang terjadi, dan kebaikan atas apa yang terjadi, dan kebaikan apa yang di dalamnya, dan kebaikan atas apa yang Engkau kirimkan dengan kejadian ini. Dan aku memohon perlindungan kepada-Mu dari keburukan atas apa yang terjadi, dan keburukan atas apa yang terjadi di dalamnya, dan aku juga memohon perlindungan kepada-Mu atas apa-apa yang Engkau kirimkan.”
Itulah bacaan do’a ketika terjadi gempa bumi yang dilengkapi dengan arab, latin dan artinya, semoga kita semua dijauhkan dan terhindar dari segala bencana.