Ragam  

Istimewa! Berikut 10 Khasiat Madu yang Ampuh Bagi Kesehatan Tubuh

SUBANG, TINTAHIJAU.COM – Berikut ini adalah 10 khasiat madu yang ampuh bagi kesehatan tubuh kita, di antaranya dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

Madu memiliki beragam manfaat dan khasiat yang istimewa untuk kesehatan tubuh, seperti bisa mencegah berbagai penyakit.

Madu dalam KBBI adalah cairan yang banyak mengandung zat gula pada sarang lebah atau bunga dan memiliki rasa manis.

Berikut ini 10 khasiat madu yang ampuh bagi kesehatan tubuh. Yuk kita simak!

  1. Meningkatkan daya tahan tubuh

Jika meminum madu rutin dengan jumlah yang rutin maka dapat menghindarkan dari berbagai jenis penyakit.

  1. Meningkatkan kesehatan ibu hamil

Dapat menambah nafsu makan, mengurangi rasa mual, dan mencegah keputihan hingga memudahkan proses persalinan.

  1. Meningkatkan daya ingat

Selain mencegah stres dan membantu menenangkan otak, ternyata madu bisa meningkatkan daya ingat karena madu memiliki kandungan antioksidan alami dan juga terapeutik.

  1. Menjaga kesehatan jantung

Melancarkan aliran darah dan mencegah terbentuknya aterosklerosis. Dikarenakan ada senyawa fitonutrien dalam madu.

  1. Meredakan asma dan flu

Menurut penelitian bahwa madu berhasil mengelola asma dengan cara mencegah peradangan pada saluran pernafasan.

  1. Obat batuk alami

Madu bisa mengurangi rasa gatal pada tenggorokan karena madu dengan rasanya yang manis bisa produksi air liur untuk menambah kelembapan tenggorokan.

  1. Mempercepat proses penyembuhan luka

Madu dapat mempercepat proses penyembuhan luka dikarenakan dapat mematikan bakteri yang ada pada luka dan merangsang pembentukan kulit baru.

  1. Meningkatkan kualitas tidur lebih baik

Dengan meminum madu dengan campuran lainnya bisa meningkatkan kualitas Anda menjadi lebih baik.

  1. Menangkal radikal bebas

Dapat menangkal radikal bebas berlebih di dalam tubuh dikarenakan madu mengandung senyawa fitonutrien dan sejumlah vitamin yang merupakan antioksidan alami.

  1. Menjaga sistem pencernaan

Meningkatkan kemampuan penyerapan gizi pada usus, karena madu memiliki enzim pencernaan yang dapat mencerna karbohidrat dari makanan.

 

Itulah 10 khasiat madu yang ampuh bagi kesehatan tubuh yang dikutip tintahijau.com dari berbagai sumber.