Perkuat Produk Lokal,  AmandaMart Gandeng UMKM di Subang

SUBANG, TINTAHIJAUcom – Wakil Bupati Subang, H. Agus Masykur Rosyadi membuka gelaran acara Amandamart Vagansa yang bertempat di halaman Amandamart Jl. Kapten Hanafiah, Karanganyar, Subang. Sabtu, 28 Oktober 2023

Amandamart Vaganza ini dimeriahkan dengan kehadiran Putri Jamila, Pasukan Perang dan berbagai perlombaan yang dilaksanakan.

Dalam sambutannya, yang disampaikan oleh Bussiness Unit Manager PT Amanda Retailindo Group Abik S. Wildan mengugkapkan bahwa Amandamart Vaganza banyak melibatkan pelaku UMKM yang ada di daerah Subang.

Baca Juga:  Tridjaya Motor Hadir di Gerbang Pelabuhan Patimban Subang

Abik S. Wildan menyampaikan bahwa pelaksanaan yang bertepatan di Hari Sumpah Pemuda, diharapkan memberikan dampak positif untuk perubahan kondisi ekonomi kabupaten subang yang lebih baik “Semoga dengan acara ini kita menjadi kesatuan dan persatuan untuk masyarakat Subang itu sendiri” tandasnya

Wakil Bupati Subang Agus Masykyur menyampaikan bahwa kehadiran Amandamart telah mendorong tumbuh kembang kondisi ekonomi di Kabupaten Subang

Tidak hanya itu, Wabup menambahkan kontribusi Amandamart telah banyak dirasakan, tidak hanya menjadi alternatif retail yang memberikan produk terbaik namun juga berkolaborasi dari berbagai program.

Baca Juga:  Kemarau Panjang, Ribuan Santri As-Syifa Subang Gelar Shalat Istisqa’

Lebih jauh, Agus menyampaikan di beberapa kegiatan Amanda selalu hadir untuk meramaikan, ikut memeriahkan yang diselelnggarakan oleh pemerintah daerah “Kegiatan UMKM nya, Bazarnya, dan biasanya harga spesialnya di telor. Pasti setiap ada event Amanda hadir disitu,” paparnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

FOLLOW SOCMED:
FB & IG: TINTAHIJAUcom
IG & YT: TINTAHIJAUcom
E-mail: red.tintahijau@gmail.com