BANDUNG, TINTAHIJAU.com – Seorang pria bernama Suparman Zaenudin (49), ditemukan meninggal dunia di dalam kamar indekos kawasan Mekarwangi, Kecamatan Bojongloa Kidul, Kota Bandung, pada Jumat (7/11/2025). Korban diduga menderita sakit sebelum akhirnya ditemukan tidak bernyawa.
Menurut informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, penemuan mayat tersebut berawal saat seorang rekan korban mendatangi kamar indekos untuk mengantarkan makanan. Setelah pintu kamar dibuka, korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia.
Kanit Reskrim Polsek Bojongloa Kidul, Iptu Iyus Yosep Yuliana, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan dari saksi yang menemukan mayat tersebut. “Setelah kami terima laporan penemuan mayat, kami langsung mendatangi lokasi. Keluarganya kemudian datang dan mengonfirmasi bahwa korban memang sudah lama menderita sakit,” ujar Iptu Iyus kepada wartawan di tempat kejadian.
Korban yang diketahui berasal dari Bogor ini baru saja sebulan tinggal di indekos tersebut. Pihak kepolisian menduga bahwa korban telah meninggal sekitar empat jam sebelum ditemukan.
“Korban sering berobat ke Rumah Sakit Santosa. Keluarganya mengonfirmasi bahwa korban memang memiliki riwayat penyakit,” tambahnya.
Usai dilakukan identifikasi, jenazah korban kemudian dievakuasi oleh tim Inafis Satreskrim Polrestabes Bandung. Jenazah Suparman akan dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih untuk dilakukan autopsi guna memastikan penyebab kematiannya, meskipun pihak kepolisian tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
“Meski tidak ditemukan tanda kekerasan, kami tetap melakukan autopsi untuk memastikan penyebab kematian korban,” pungkas Iptu Iyus.
Penyelidikan masih terus berlangsung, dan pihak kepolisian akan mendalami lebih lanjut terkait kondisi kesehatan korban sebelum meninggal.





