SUBANG, TINTAHIJAU.com – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo melakukan peninjauan Area Lokasi Panen Raya di Desa Ciasem Girang, Kecamatan Ciasem, Kab. Subang, pagi ini (08/10/2023).
Presiden Jokowi merasa senang dengan Hasil Panen di wilayah Kabupaten Subang 9 ton dalam 1 hektate. Menurutnya, padi yang dihasilkan dari panen tersebut sangatlah padat.
“Pada semester ini memang jumlah panen tinggi. karena biasanya panen besar itu terjadi pada bulan Maret s.d April. Selain itu juga, di semester kedua dan ini IP2 yang saya senang melihat hasilnya.” Ucap Presiden RI Joko Widodo.
“Hasil panen dari 1 hektar bisa mencapai hingga 9 ton. Dan saya lihat hasilnya padet sekali. ” Tambahnya
Dengan jumlah yang dapat dikategorikan besar ini membukakan sebuah harapan bagi persedian Beras Nasional. Karena sebelumnya, jumlah persedian beras di Bulog saat ini mencapai hingga 1,7 ton.
“saya harapkan dari panen panen ini dapat menambah pasokan beras. sehingga dari stok yg ada di bulog sekitar 1.7 ton dan masih kita menambah lagi hingga akhir tahun sekitar 1.5 ton. ” Ujarnya.
Meskipuna saat ini marak dengan kasus kekeringan, karena dengan adanya El Nino ini sangat berpengaruh kepada hasil Panen Padi.
“problem kekeringan diselesaikan dengan menambah 1,5 juta ton cadangan kita karena el nino itu memberikan pengaruh pada produksi dan hasil panen. ”
Meskipun hasil panen padi di Kabupaten Subang meningkat dan membuat Para Petani Senang, masih ada hal yang menjadi persoalan yang harus segera di tangani yaitu harga pasan yang kian menaik.
“petani di sini pada senang dikarenakan harga gabahnya 73 hingga 74 bahkan ada yang 76. karena biasanya kalo petaninya seneng, yang ga seneng ini pembeli berasnya. Pembeli berasnya ini yang harus kita atasi dengan rojokan sebanya banyaknya, kepasar juga harga bisa turun. yang kita harapkan di pihak pasar dan pihak konsumen bisa turun ” Jelasnya.
Presiden RI Joko Widodo sangat mengapresiasi hasil panen di wilayah Kab. Subang ini dan rencananya ia akan melakukan peninjauan di wilayah Kab. Indramayu yang memiliki lahan panen lebih luas dibandingkan dengan wilayah Kab. Subang
Pada peninjauannya ini, Presiden RI Joko Widodo di dampingi langsung oleh Bupati Subang H. Ruhimat dan H. Otong selaku Ketua Kelompok Tani setempat