SUBANG, TINTAHIJAUcom – Ketua DPD Golkar Subang, Elita Budiarti memberi sinyal paslon nomor 2 Religius menang Mutlak di Pilkada Subang pada 27 November 2024.
Pilkada 2024, Partai Golkar bersama PDIP, dan PKS mengusung Reynaldi Putra-Agus Masykur Rosyadi (Religius). Selain Paslon Religius, ada Paslon Nomor 1 Jimat Aku (H. Ruhimat-Aceng Kudus) dan Paslon Nomor 3 ASLINA (Asep Rochman Dimyati-Lina Marliana).
Ketua DPD Golkar Subang, Elita Budiarti mengatakan di momen Pilkada Subang, dirinya optimistis Golkar akan kembali mencetak kemenangan seperti di Pemilihan Legislatif.
“Kalau di paslon 2 ini kita hepi saja, tidak lihat kanan kiri yang penting kita tidak pernah ganggu orang, yang penting punya haqul yakin, keyakinan luar biasa dengan kekuasaan Allah kalo kita akan menang,” kata Elita.
Soal target perolehan suara di Pilkada. Elita ogah ambil pusing. Buat politisi yang saat ini tercata sebagai anggota DPR RI itu, terpenting adalah kemenangan berapapun suara yang diperoleh Paslon Religius.
“Saya ga mau muluk-muluk, takut takabur takut menyalahkan taqdir. Yang penting, berapapaun, selisih satupun bisa menang. Tapi insya allah selisihnya agak banyak. Tapi saya yakin atas izin allah kita akan menang,” pungkasnya