SUBANG, TINTAHIJAU.COM — Setelah menjalani masa libur nasional dan cuti bersama dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah yang jatuh pada tanggal 6 dan 9 Juni 2025, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Subang mengumumkan bahwa seluruh layanan poliklinik rawat jalan akan kembali beroperasi pada hari Selasa, 10 Juni 2025.
Hal ini disampaikan manajemen RSUD Subang sebagai bagian dari informasi layanan publik kepada masyarakat Kabupaten Subang dan sekitarnya.
“Pelayanan poliklinik kami akan aktif kembali mulai Selasa, 10 Juni 2025. Masyarakat bisa kembali mengakses berbagai layanan kesehatan yang tersedia,” demikian keterangan dari pihak RSUD Subang.
Beragam Layanan Rawat Jalan
RSUD Subang menyediakan berbagai layanan poliklinik umum dan khusus yang tersebar di lantai 1 dan 2 gedung rawat jalan. Berikut di antaranya:
● Poliklinik Rawat Jalan Umum:
● Penyakit Dalam
● Anak & Tumbuh Kembang
● Kebidanan & Kandungan (Obgyn)
● Bedah Umum
● Orthopaedi & Traumatologi
● Jantung & Pembuluh Darah
● Mata
● Telinga, Hidung, Tenggorokan (THT)
● Kulit & Kelamin
● Saraf (Neurologi)
● Kesehatan Jiwa
● Gigi & Bedah Mulut
● Gizi
● Urologi
● DOTS (terapi TB)
● VCT & CST (konseling & perawatan HIV/AIDS)
● Rehabilitasi Medik
● Akupunktur
● Paru
● Psikologi Klinis
● Geriatri
● EEG
● ESWL (terapi batu ginjal)
● Bronchoscopy
Poliklinik Khusus:
● Hemodialisa (cuci darah)
● Thalassemia (transfusi darah rutin)
● Layanan Tambahan:
● Medical Check-Up (MCU)
Klinik Pegawai & CTKI (Cek Kesehatan Tenaga Kerja Indonesia)
Pelayanan Khusus:
- Poliklinik Rehabilitasi Medik bersama dr. Gunawan Santoso, Sp.RM (Senin, Selasa, Rabu, Jumat)
- Poliklinik Obgyn bersama dr. Deni Heryanto, Sp.OG (setiap Sabtu pukul 08.00 WIB sampai selesai)
Pendaftaran Bisa Online
Pendaftaran layanan poliklinik bisa dilakukan secara langsung melalui loket atau secara online. RSUD Subang juga mengimbau masyarakat untuk mengecek jadwal dokter terlebih dahulu dan membawa berkas pendukung seperti kartu BPJS dan identitas diri saat berkunjung.
Untuk layanan tertentu seperti hemodialisa, ESWL, MCU, dan bronkoskopi, pasien disarankan melakukan konfirmasi terlebih dahulu dan menyiapkan rujukan jika diperlukan.





