Wisata  

Wisata Alam Gunung Dago, Cocok untuk Healing dan Lepas Penat!

BOGOR, TINTAHIJAU.com – Gunung Dago berada di Desa Dago, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Luas area wisata ini sekitar 10 hektar dan untuk harga tiket masuk cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 15.000/orang (di atas 5 tahun).

Untuk naik ke puncak bukit, tenang saja ada pilihan naik jeep bagi yang tidak mau capek berjalan kaki namun tentunya harus mengeluarkan biaya tambahan.

Di Gunung Dago Parung Panjang ini kamu bisa melakukan banyak aktivitas seru seperti Trekking / Hiking ringan melalui jalur perbukitan dan hutan kecil.

Juga bisa camping / kemah di area camping ground yang disediakan, aktivitas outbound seperti panahan, gathering, dan outbond.

Bisa beraktivitas di wahana adrenalin seperti ada ATV, flying fox, sepeda gantung (sky bike), dan ayunan.

Jeep wisata untuk menjelajah bukit dengan nyaman. Spot foto sangat banyak dan instagramable menara pandang, ayunan alam, “sarang burung”, jembatan, dan lainnya.

Suasana alam sangat asri dan sejuk cocok untuk healing dan melepaskan penat.

Fasilitas di sini sudah tersedia saung (gazebo) untuk duduk-duduk santai atau piknik.

Villa untuk menginap jika ingin bermalam, mushola, toilet, dan area parkir tersedia dan area bermain anak dan wahana permainan juga ada.

Jam operasional Wisata Gunung Dago dari Senin-Jumat 08.00 -17.00 WIB.
Sedangkan weekend Sabtu- Minggu 07.30 – 17.00 WIB.